Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Bermain Bersama Anak Bisa Hasilkan Jutaan Rupiah. Kok Bisa ?

 Peluang Bisnis Bersama Anak




              Suka dengan anak-anak dan ingin menjalankan bisnis dari rumah saja tanpa harus keluar rumah, ide bisnis ini mungkin bisa kalian coba di rumah jika ingin tetap berpenghasilan dari rumah saja dan tentunya juga bisa selalu mengawasi buah hati tercinta.


Membuka Jasa Penitipan Anak



             Jasa penitipan anak bisa menjadi pilihan menarik. Bisnis sangat cocok dijalankan di kota-kota besar. Kesibukan orang tua bekerja seringkali mengharuskan anaknya dititipkan ke pihak lain. Berikut ini beberapa alasan mengapa bisnis ini prospeknya sangat menguntungkan dan prospeknya cerah.

  • Kenapa kamu harus mulai coba usaha ini ? 

  1. Banyak sekali orang tua yg sibuk dan sama-sama bekerja sehingga tidak dapat mengurus anak mereka ketika sedang bekerja.
  2. Persaingan masih sangat kecil
  3. Modalnya tidak membutuhkan terlalu besar karena dapat dijadikan usaha rumahan
  4. Sistem kerjanya seperti bermain. Jadi, nyaman dan tidak menjadikan pikiran menjadi setres
  5. Edukatif dan buat lingkungan sekitar dan anakmu sendiri

  • Modal Bisnis Tempat Penitipan Anak

  1. TV 1 Unit seharga Rp2.000.000,-
  2. Langganan Netflix Rp200.000,-
  3. Mainan anak Rp2.000.000,-
  4. Matras puzzle untuk lantai Rp1.000.000,-
  5. Lemari penyimpanan Rp1.000.000,-
  6. Etalase dan biaya lain-lain Rp1.000.000,-
  7. Jaringan Wi-Fi Rp300.000,-
         Total modal biaya yg diperlukan membuka usaha Jasa Penitipan Anak ini adalah Rp7.500.000,-

  • Biaya Operasional Bulanan

  1. Listrik dan air Rp600.000,-
  2. Gaji karyawan 1 orang Rp3.000.000,-
  3. Kebutuhan lain-lain Rp500.000,-
         Biaya operasionalnya per bulan adalah Rp4.100.000,-

  • Keuntungan Yang Bisa Diperoleh

  1. Asumsi saja jika ada 10 anak yg dititipkan masing-masing biaya per anak Rp1.000.000,- adalah jadi keuntungan kotor (belum dipotong biaya operasional) per bulannya Rp10.000.000,-
          Sebagai informasi tambahan, untuk jasa penitpan bayi biasanya lebih mahal sedikit dibandingkan jika yg dititipkan adalah balita. Sementara biaya jasa untuk balita biasanya lebih murah. Setiap tarif yg diterapkan berbeda-beda. Beda tempat beda harga.

          Demikianlah informasi seputar Peluang Bisnis Bersama Anak. Semoga bermanfaat dan membantu.

Post a Comment for "Bermain Bersama Anak Bisa Hasilkan Jutaan Rupiah. Kok Bisa ?"